multi info, hiburan, pengetahuan, dan aneka informasi

PREDIKSI FINAL COPA DEL REY 26 MEI 2012 (ATHLETIC BILBAO VS BARCELONA)

PREDIKSI BOLA - Prediksi Athletic Bilbao vs Barcelona. Musim 2008/09 akan selalu diikenang sebagai musim tersukses Barcelona. Wajar, di pengujung kompetisi, Barca menyandang status triplete alias peraih trigelar berupa Copa del Rey, La Liga dan Liga Champion. Sebuah pencapaian yang tak pernah diukir klub mana pun di Ranah Matador.

Memasuki Desember tahun yang sama, deretan silverware semakin lengkap dengan masuknya sepasang trofi Piala Super Eropa dan Supercopa de Espana serta Piala Dunia Klub. Pep Guardiola pun menjadi pelatih pertama di muka bumi yang mampu mencetak sextuple winner.
  
Di mata publik, Copa del Rey kerap dianaktirikan dari aspel kasta dibanding gelar bergengsi lainnya. Namun, bagi Barcelonista, khususnya pemuja generasi Pep, pentas yang juga dikenal dengan sebutan Piala Raja Spanyol itu justru menjadi yang paling istimewa.
  
Maklum, di sanalah tonggak bersejarah Pep ditancapkan. Titel Copa del Rey yang direbut di Mestalla, Mei 2009, bertindak bak kunci pembuka gembol bagi deretan gelar el Pep's team. Jika dianalogikan menurut abjad Yunani kuno, sukses Copa tiga tahun lalu merupakan proyek alpha alias yang pertama bagi Pep.
  
Setelah sebulan lalu mengumumkan mundur dari kursi entrenador Camp Nou, Jumat (25/5), Pep dihadapkan pada proyek omega. Ya, penutup dari rangkaian perjalanan empat musim nan indah. Rasanya tak ada yang lebih spesial selain Copa sebagai ajang penutup tirainya.
  
"Kami sangat menginginkan titel ini dalam musim di mana kami baru saja kehilangan kans meraih gelar liga domestik dan kejuaraan Eropa," ungkap Andres Iniesta, gelandang Blaugrana, seperti dituturkan di situs resmi klub. "Laga kali ini lebih penting karena saya tak bisa tampil di final tiga tahun lalu akibat cedera."
  
Menurut pemain yang hampir selalu muncul sebagai pahlawan di laga-laga krusial itu lagi, final Copa melawan Athletic Bilbap nanti punya makna istimewa. "Jika yang pertama merupakan musim debut Guardiola, kali inu justru menjadi pertandingan terakhir baginya. Alangkah indah jika kami bisa memberikan gelar juara," lanjut tamdem sejati Xavi Hernandez itu.
  
Barca jelas ditangguhkan dari perspektif head-to-head. Selain karena tak pernah kalah dalam 17 bentrokan terakhir melawan Los Leones, rekor Pep di 11 partai final sebelumnya juga fantastis: 10 kali menang dan hanya satu kali kalah.
  
Kendati demikian, sektor kebugaran Bilbao kini lebih Superior. Di saat Barca harus kehilangan Dani Alvez dan Carles Puyol karena cedera, wakil Basque itu praktis bisa merumputkan personel terbaik.
  
"Saya tak tahu persis berapa persen peluang kami, tapi pasti ada. Di musim ini kami menunjukkan kenaikan level permainan secara signifikan. Sebaliknya Barca tak bermain sebaik biasanya. Tak ada satu gelar pun buat mereka musim ini dan situasi tersebut pasti membuat Barca kecewa. Dengan kondisi lebih baik, kami bisa membuat repot, lalu mengalahkan mereka," ucap Fernando LIorente, bomber Bilbao, di Marca.
  
Bermodalkan 17 gol di La Liga serta lima gol di Copa, LIorente bakal memimpin sektor ofensif Bilbao. Daya ledak di bola-bola atas pun wajib diwaspadai pertahanan Barca, yang tampil tanpa Alves-Puyol.
  
Di sisi lain, pasukan Marccio Bielsa kudu menaruh fokus lebih pada Lionel Messi. El Pulga mungkin tak punya lompatan wahid seperti LIorente, tapi soal mengoyak jala lawan, musim ini tak ada yang bisa mendekati pencapaiannya.

Head-To-Head Athletic Bilbao vs Barcelona:
01 Apr 2012 (PLL) Barcelona 2 - 0 Athletic Bilbao    
07 Nov 2011 (PLL) Athletic Bilbao 2 - 2 Barcelona    
21 Feb 2011 (PLL) Barcelona 2 - 1 Athletic Bilbao   
06 Jan 2011 (CDR) Athletic Bilbao 1 - 1 Barcelona    
22 Des 2010 (CDR) Barcelona 0 - 0 Athletic Bilbao

Lima Pertandingan Terakhir Athletic Bilbao:
14 Mei 2012 (PLL) Levante UD 3 - 0 Athletic Bilbao
10 Mei 2012 (PLE) Atlético Madrid 3 - 0 Athletic Bilbao
06 Mei 2012 (PLL) Athletic Bilbao 0 - 0 Getafe
03 Mei 2012 (PLL) Athletic Bilbao 0 - 3 Real Madrid
29 Apr 2012 (PLL) Real Zaragoza 2 - 0 Athletic Bilbao

Lima Pertandingan Terakhir Barcelona:
13 Mei 2012 (PLL) Real Betis 2 - 2 Barcelona
06 Mei 2012 (PLL) Barcelona 4 - 0 RCD Espanyol
03 Mei 2012 (PLL) Barcelona 4 - 1 Málaga
30 Apr 2012 (PLL) Rayo Vallecano 0 - 7 Barcelona
25 Apr 2012 (PLC) Barcelona 2 - 2 Chelsea

Prediksi susunan pemain Athletic Bilbao vs Barcelona:

Athletic Bilbao (4-3-3): 1-Iraizoz, 15-Iraola, 24-J. Martinez, 5-Amorebieta, 3-Aurtenetxe, 10-De Marcos, 8-Iturraspe, 21-Ander, 14-Susaeta, 9-LIorente, 19-Muniain.
  
Barcelona (4-3-3): 1-V. Valdes, 35-Mentoya, 14-Mascherano, 3-Pique, 21-Adriano, 8-Iniesta, 16-Basquets, 6-Xavi, 17-Pedro, 10-Messi, 9-Alexis.


Prediksi skor pertandingan Athletic Bilbao vs Barcelona by Bolagoalnet: Barcelona kemungkinan akan memenangkan pertandingan melawan Athletic Bilbao dengan skor  ... Athletic Bilbao 1 - 3 Barcelona. Pertandingan Athletic Bilbao vs Barcelona disiarkan LIVE di TV ONE pada tanggal 26 Mei 2012, pukul 03.00 WIB.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive