multi info, hiburan, pengetahuan, dan aneka informasi

Tips Menjaga Agar Jantung Anak Tetap Sehat

Tips Menjaga Agar Jantung Anak Tetap Sehat
Jantung Sehat
Artikel Informasi Kesehatan Ibu dan Anak Tips Menjaga Agar Jantung Anak Tetap Sehat - Sekarang ini semakin banyak anak yang berisiko memiliki kolesterol tinggi dan diabetes tipe 2 yang merupakan faktor risiko penyakit jantung. Tapi penelitian di Australia baru-baru ini menyatakan bahwa perubahan gaya hidup yang dibuat sejak masih anak-anak seperti olahraga teratur dan mengontrol berat badan, cenderung mengurangi risiko penyakit jantung di kemudian hari.

"Faktor risiko penyebab penyakit jantung dimulai sejak usia dini. Ubahlah gaya hidup anak Anda mulai dari sekarang untuk mempersiapkan tubuh yang sehat ketika dewasa," kata Robert W. Morrow, MD, direktur medis dari University of Arkansas for Medical Sciences College of Medicine di Little Rock.

Berikut adalah tips untuk membangun jantung sehat pada anak Anda seperti dikutip dari ivillage, Selasa (1/5/2012), antara lain:

1. Berpikir Kreatif
Jika anak Anda tidak menyukai olahraga yang terorganisir, temukan cara lain yang melibatkan aktivitas fisik dalam kehidupan Anda bersama anak sehari-hari. Anda dapat membuat anak melakukan banyak gerak misalnya memutarkan video yang berisi tarian-tarian dan mengajak anak untuk melakukannya bersama-sama.

2. Batasi Waktu Menonton TV
Terlalu lama menonton TV akan meningkatkan masalah kesehatan seperti diabetes jika dilakukan dalam jangka panjang. Selain itu, anak-anak perlu berinteraksi secara sosial dan tidak hanya duduk di depan TV atau bermain video game sepanjang akhir pekan.

Batasi waktu anak untuk menonton TV atau bermain video game dengan mengajaknya melakukan kegiatan menyenangkan di luar rumah seperti berkebun atau berenang.

3. Siapkan Makanan Bersama
Mengajak anak menyiapkan makanan bersama akan membantu anak mengenal beberapa jenis makanan yang sering dikonsumsi keluarganya. Pilihlah makanan yang sehat untuk kesehatan jantung dengan menu yang seimbang

4. Perhatikan Bahan Makanan
Perhatikan label daftar bahan makanan pada makanan kemasan yang Anda beli. Makanan olahan mungkin akan banyak mengandung natrium atau bahan kimia tertentu. Jangan memilihkan makanan ringan yang mengandung banyak natrium, pengawet ataupun lemak yang buruk u8ntuk jantung anak.

5. Membuat Tradisi Keluarga
Buatlah kebiasaan keluarga yang sehat seperti rajin bersih-bersih rumah, jalan-jalan keliling kompleks di sore hari dan membaca majalah kesehatan dan olahraga. Dari kebiasaan sehat orang tuanya, anak kan mengikuti tradisi hidup sehat hingga beranjak dewasa.

6. Berbicara dengan Anak Tentang Kebiasaan Sehat
Ajak anak membicarakan hal-hal kecil mengenai kebiasaan sehat ketika sedang bersantai bersama keluarga.

7. Berikan Penghargaan pada Anak
Terkadang anak hanya akan melakukan kebiasaan sehat yang menurutnya sulit dilakukan jika diberikan penghargaan tertentu dari orangtuanya. Daripada membelikan makanan seperti permen atau coklat, lebih baik berikan anak ayunan atau permainan lain yang bagus untuk gerak anak. Anak yang aktif bergerak akan membuat jantungnya sehat - Tips Menjaga Agar Jantung Anak Tetap Sehat.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive