RUTINITAS pekerjaan yang padat terkadang membuat kinerja serta prestasi dalam bekerja menurun drastis. Stres dan banyaknya persoalan hidup yang harus ditanggulangi juga menjadi penyebab hilangnya gairah dalam bekerja.
Hal tersebut sebenarnya lumrah dan umum terjadi di kota metropolitan seperti Jakarta. Namun ada cara jitu untuk mengusir kejenuhan dan membangkitkan kembali gairah bekerja yang sudah kendur, yakni dengan melakukan warm-up before working. Gerakan-gerakannya pun tidak sulit dan dapat dilakukan di kursi kerja Anda. Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal, lakukan senam ini dua hari sekali.
1. Mundurkan/jauhkan bangku kerja Anda dari meja. Dengan posisi duduk tegak, palingkan wajah Anda ke kanan dan ke kiri hingga maksimal. Lakukan gerakan ini sebanyak satu set (satu set terdiri dari 8 hitungan). Kemudian miringkan kepala Anda ke kiri dan ke kanan, lakukan gerakan ini sebanyak 1 set.
2. Angkat kedua tangan Anda ke belakang, tekuk salah satunya dan tarik tangan lainnya. Tahan selama 8 menit, kemudian ganti dan lakukan lagi gerakan ini pada tangan yang satunya.
3. Taruh dan kaitkan kedua tangan Anda di belakang kepala, kemudian tarik ke atas hingga maksimal, tahan selama 8 menit, kemudian ganti dan lakukan lagi gerakan ini pada tangan yang satunya.
4. Silangkan dan tarik sebelah tangan Anda ke samping, sementara tangan yang satunya diletakkan di siku yang digunakan untuk menahan dan memaksimalkan tarikan. Tahan selama 8 detik, kemudian lakukan juga gerakan serupa pada tangan yang satunya lagi.
5. Angkat dan silangkan satu tangan di atas kepala, sementara satu tangannya lagi diletakkan di pinggang. Lakukan gerakan yang sama dengan tangan Anda lalu tarik ke depan secara bergantian. Lakukan gerakan ini sebanyak satu set.
6. Kaitkan kedua tangan Anda lalu tarik ke depan secara perlahan hingga posisi maksimal, tahan selama 8 detik.
7. Rapatkan kedua telapak tangan Anda (seperti orang yang sedang bersemedi) kemudian tarik dan angkat kedua tangan secara perlahan ke atas dan tahan (di atas) selama 8 detik.
8. Angkat kedua tangan Anda ke depan, regangkan seluruh jari-jari telapak tangan Anda kemudian kepalkan. Ulangi dan lakukan sebanyak satu set.
9. Masih dengan kedua telapak tangan ke depan, tekuk jari-jemari Anda seperti posisi mencengkram, kepalkan secara perlahan. Setelah terkepal, turunkan kepalan tangan Anda hingga maksimal (seperti posisi orang sedang membawa sepeda motor), lakukan gerakan ini sebanyak satu set.
Sumber ; OkeZone.com
Sumber ; OkeZone.com
No comments:
Post a Comment