Salah satu orang terkaya di dunia ini dikenal karena keantikannya. Warren Buffett tidak seperti miliuner lainnya. Buffett berjanji menyumbangkan 99% kekayaannya untuk amal dan berpendapat kalau orang kaya harus dipajaki lebih tinggi.
Keantikan Buffett juga terlihat dari tempat kerjanya. Kantor pusat Berkshire Hathaway di Omaha hanya menempati satu lantai dari gedung dan kantor pribadi Buffett tidak punya komputer, kalkulator bahkan stock ticker. Komplek tempat tinggal pribadi Buffett juga sama sederhananya. Inilah penampakan rumah Buffett yang sudah ditinggali sejak lama dan juga bekas rumah liburannya. 1. Rumah sejak 1958 Foto: CNBC Si 'Oracle Ohama' ini memilih hanya tinggal di satu rumah daripada memiliki setumpuk portfolio properti. Buffett membeli rumah ini pada 1958 seharga US$ 31.500 atau setara dengan US$ 250.000 (Rp 2,375 miliar) pada saat ini. Rumah ini terletak di pojok kompleks perumahan di Omaha pusat dan masih mempertahankan struktur plester yang sama dengan sedikit tambahan. Dengan luas bangunan 627 meter persegi, rumah ini bukan bungalow, tapi juga kurang besar untuk disebut mansion. 2. Berapa nilai rumah Buffett? Foto: CNBC Menurut Realtor.com, nilai rumah Buffett sekarang mencapai US$ 652,619 (Rp 6,2 miliar) sementara Zillow memperkirakan US$ 591.000 (Rp 5,6 miliar). Rumah tetangga Buffett seluas 357,5 meter persegi yang terdiri dari lima kamar tidur, enam kamar mandi dijual seharga US$ 450.000 (Rp 4,275 miliar). Trulia mencatat harga rata-rata rumah di Omaha yang bisa dibandingkan dengan rumah Buffett adalah US$ 280.162 (Rp 2,6 miliar). Sedangkan rata-rata rumah dengan spesifikasi menyerupai rumah Buffett terjual di harga US$ 236.462 (Rp 2,25 miliar). Bahkan rumah Buffett bukanlah rumah dengan nilai perkiraan tertinggi di daerah itu. Rumah di sebelahnya lebih kecil dan bernilai US$ 794.500 (Rp 7,55 miliar) menurut Zillow dan US$ 826.870 (Rp 7,86 miliar) menurut Realtor.com. Dalam surat yang untuk para pemegang saham pada 2010, Buffett menyebut rumahnya ini sebagai investasi ketiga terbaik yang pernah dibuatnya. Investasi terbaik nomor 1 dan 2? Tak lain, kedua cincin pernikahannya. 3. Kenapa Buffett tidak mau pindah? Foto: CNBC Mengapa miliuner seperti Buffett tidak membeli rumah baru yang lebih mewah? “Saya senang tinggal di sana. Saya akan pindah jika saya merasa bisa lebih bahagia di tempat lain,” kata Buffett dalam sebuah wawancara di The World's Greatest Moneymaker, BBC. “Bagaimana saya bisa memperbaiki hidup saya dengan memiliki 10 rumah di seluruh dunia? Jika saya mau jadi pengawas perumahan, saya bisa menjadikannya sebagai profesi. Tapi saya tidak mau mengurus 10 rumah dan saya tidak mau orang lain mengerjakannya. Saya juga tidak mengerti bagaimana bisa lebih bahagia oleh karena itu.” Menurut Buffett, rumahnya itu baik-baik saja. “Saat musim dingin, saya merasa hangat. Di musim panas, saya merasa sejuk. Sangat nyaman. Saya tidak bisa membayangkan punya rumah lain yang lebih baik daripada ini,” kata Buffett. Februari lalu, Buffett berbagai sentimen non-materialistis lebih jauh dengan Charlie Rose. “Saya memiliki semua yang saya mau. Saya punya banyak teman yang memiliki lebih banyak kepemilikan. Tapi dalam beberapa kasus, saya merasa kepemilikan itu yang memiliki mereka, bukan sebaliknya.” 4. Rumah liburan di Laguna Beach Foto: CNBC Buffett memiliki rumah liburan yang berlokasi di Laguna Beach, California ini hingga pada tahun 2005 dijual seharga US$ 5,45 juta (Rp 51,78 miliar). Setelah hilang timbul di pasaran bertahun-tahun, rumah ini akhirnya terjual musim semi 2012 seharga US$ 4,3 juta (Rp 40,85 miliar). Rumah ini berdiri di tepi pantai Pacific Coast Highway di kul-de-sak privat. Rumah seluas 288 meter persegi ini memiliki empat kamar tidur dan empat kamar mandi. Meski mahal, rumah ini masih tergolong sederhana untuk tempat berlibur orang terkaya ketiga di dunia. 5. Ruang tamu lapang Foto: CNBC Ruang tamu rumah liburan Buffett memiliki langit-langit tinggi dan pemandangan pantai. Rumah ini dibangun pada 1955 namun tetap terlihat segar meski tungku api batu bata berbentuk L mempertahankan citarasa asli abad pertengahan. 6. Ruang tidur utama Foto: CNBC Dengan standar sekarang, ruangan ini adalah master suite berukuran sedang meski tidak punya balkon dan secercah cahaya alami serta pemandangan laut. 7. Kamar tidur tamu Foto: CNBC Untuk sebuah rumah dengan kisaran harga seperti ini, kamar tidur kedua bisa digambarkan sempit. Ada dua kamar tidur lainnya di rumah ini, termasuk satu di lantai paling atas dengan langit-langit miring yang cocok untuk kamar tidur anak. |
Mengintip Rumah Orang Terkaya Ketiga di Dunia
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Blog Archive
-
▼
2012
(7421)
-
▼
August
(301)
- Tipe Cowok Berdasarkan Cara Nembak
- Tipe Pengamen Berdasarkan Tempat Ngamennya
- Binatang Peliharaan Sesuai Karakter yang Melihara
- Pekerjaan yang Cocok Buat Anak Kuliahan
- Alasan Jitu Biar Bisa Balikan Sama Mantan
- Kebiasaan Anak 90-an
- Kenapa Tes Kontak Itu Nyebelin
- Momen di Mana Kamu Harus Ngomong “Menurut L?!”
- Peralatan Makan dan Fungsinya
- Mengenal Artis-artis Horor Indonesia
- Program Horor yang Legendaris
- Lulus Kok Seneng?
- LDR Cuma Modal Kangen Aja
- Tips Terhindar dari Tugas Nyuci Piring
- Tips Biar Pede Pas First Date
- Yang Bikin Panik
- Tukang Parkir yang Nyebelin
- Supaya Gak Kepoin Mantan di Twitter
- Basa-Basi Basi
- Jenis Film yang Harus Ditonton Pas PDKT
- Cara Maafin Orang
- Mitos Menyesatkan Semasa Kecil
- Heboh! Foto SYAHRINI MASTUR BASI
- 10 Perusahaan Paling "Mematikan" di Dunia
- Kutukan Misterius Paling Terkenal di Dunia
- Mengintip Rumah Orang Terkaya Ketiga di Dunia
- 7 Keajaiban Simbiosis Hewan di Lautan
- 10 Negara Produsen Minyak Terbesar di Dunia
- Manfaat Terselubung Rokok yang Banyak Orang Tak me...
- 4 Hal yang Dikuatirkan Pria Saat Berkencan
- 6 Hal Yang Susah Diungkapkan Pria Kepada Wanita
- 5 Cara Pria Membuktikan Cintanya
- 6 Tipe Pria Tukang Selingkuh
- Cara Jitu Untuk PDKT Ma Cewek Incaranmu
- 6 Cara Melupakan Mantan Pacar
- 5 Tips Pacaran Dengan Cewe Yang Lebih Tua
- 5 Hal yang Membuat Lo Lama Menjomblo
- 5 Alasan Mantan Kekasih Masih Kirim SMS
- 9 Penyebab Seseorang Susah Dapat Pacar
- 5 Pertanyaan yang Sering Bikin Batin Tersiksa
- Cara Cepat Menghaluskan Kulit
- Cinta Cenat Cenut Season 3 !!!
- Jadwal Liga Inggris 2012-2013 GlobalTV-MNCTV
- Cara Ampuh Menghilangkan Bekas Jerawat
- Tipe-Tipe Minta Maaf
- Kumpulan Ucapan Lebaran 1433 H
- Ilmuwan Gas Helium Di Bulan
- Heboooh....!!! Buku ini Bersuara
- FOTO: Aurora Menakjubkan di Pegunungan Alpen
- Anak Muda Ini Puasa Selama 3 Tahun Tanpa Makan Dan...
- 10 Mobil Dengan Desain Terkeren Di Dunia
- 10 Fakta Dan Rahasia Di Dunia Yang Jarang Anda Ket...
- Inilah Formula Dan Resep Rahasia Krabby Patty
- Demi Followers, Seleb Ini Rela Gila!
- Kisah Nelayan Pemburu Mayat
- Istana-Istana Kepresidenan Di Indonesia
- 10 Hal Tentang Indonesia Yang Mesti Kamu Ketahui
- Kaka: Alquran Bukan Buatan Manusia
- Akibat Tidak Punya Pacar, Seorang Pemuda Coba Perk...
- Paus ‘Terbang’ Gegerkan Kanada
- Inilah Sungai Terpendek Di Dunia
- Dua Penembak Polisi di Solo Terekam CCTV
- Google Peringati Hari Kemerdekaan Indonesia
- Daftar Jembatan-Jembatan Paling Berbahaya Di Dunia
- Ternyata Di Dunia Ada 3 Patung Liberty
- Daftar Monumen Yang Aneh Di Dunia
- 10 Fakta Memalukan Tentang John Lenon
- 10 Fakta Unik Tentang Komet Elenin (Komet Yang Dip...
- 20 Tips Trik Facebook Terbaru Yang Jarang Di Ketahui
- 10 Orang Terkaya Di Dunia Tahun 2012 Versi Majalah...
- Sekte-Sekte Kiamat Yang Pernah Ada
- NASA Tegaskan Bayangan Pada Foto Curiosity di Mars...
- Rayuan Gombal Romantis Terbaru
- Cara Mengganti Foto Profil Twitter
- Video Fauzi Bowo Sindir Warga Korban Kebakaran Yan...
- Gubernur DKI Dari Masa Ke Masa
- Inilah Cerutu Terpanjang Di Dunia
- 7 Insiden Paling Tragis Yang Terjadi Di Lift
- Jim Power, Manusia Mosaik dari New York
- Misteri Lagu "Takdir" Lagu Yang Dapat Mendatangkan...
- Cicak Berkepala Dua Hebohkan Warga Bulukumba
- Bukti Piramida Mesir Yang Hilang Ditemukan?
- Inilah Makhluk Hidup Yang Tanpa Sadar Kita Makan
- Kutukan Voodoo Dalam Boneka Pelaut
- Inilah Kuda Terberat Dan Terbesar Di Dunia
- Sejarah Tugu Khatulistiwa
- Cerita Unik Mengenai Tembok Besar Cina
- Hindari Minum Teh Saat Makan
- MV Gangnam Style Kalahkan Rekor SNSD & BIGBANG
- 100 Lagu Barat Terbaru | Tangga Lagu Agustus 2012
- Foto Gadis Gagal Bunuh Diri
- 6 Bulu Ketek Perempuan Yang Kontroversial
- Momen-Momen Olahraga Terbaik
- Inilah Surat Cinta Pertama Di Dunia
- Gunung Misterius Picu Kematian Massal Inggris
- Ditemukan, Galaksi Mini di Sekitar Bima Sakti
- Manusia Melahirkan Seekor Biawak
- Ada Malaikat Di Perang Suriah
- Arti Kata "Tong Fang"
- Kendaraan Hantu Yang Bikin Heboh
-
▼
August
(301)
No comments:
Post a Comment