multi info, hiburan, pengetahuan, dan aneka informasi

Ensiklopedia Keraton dan Kotagede di Luncurkan !


Awal tahun ini, Yogyakarta menerbitkan dua ensiklopedia yakni tentang Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat dan Kotagede. Peluncurannya dilakukan di Hotel Brongto, Sabtu siang ini (23/1/2010) oleh Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi DIY, Djoko Dwiyanto.

Ensiklopedia keraton setebal 409 halaman, bercerita tentang sejarah kebudayaaan di sekitar keraton, sementara ensiklopedia Kotagede setebal 226. Buku ini tidak diperjualbelikan dan hanya dicetak terbatas. “Rencananya akan menjadi cinderamata Sultan Hamengku Buwono X setiap menerima tamu kenegaraan,” kata Djoko Dwiyanto.

Penerbitan ensiklopedia mulai dirintis tahun 2002, namun karena kendala dana dan teknis baru bisa diluncurkan tahun ini.

Sumber Kompas.com

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive